Apakah kamu penasaran dengan sejarah logo Manchester City? Klub yang memiliki julukan The Cityzens ini memang sudah beberapa kali berganti logo dalam sejarahnya, terakhir kali pada tahun 2016 lalu. Selain logo, sebenarnya klub biru asal Manchester ini juga sempat beberapa kali berganti nama sebelum akhirnya memantapkan diri sebagai Manchester City.
Penasaran dengan sejarah logo Manchester City? Yuk simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!
Mengenal Manchester City
Sebelum membahas mengenai logonya secara lebih dalam, kamu perlu mengenal Manchester City terlebih dahulu. Manchester City Football Club adalah klub sepak bola Inggris yang berbasis di Manchester yang berkompetisi di Premier League, divisi teratas dalam sistem liga sepak bola Inggris. Didirikan pada tahun 1880, awalnya Manchester City memiliki nama St. Mark’s (West Gorton), kemudian diganti menjadi Ardwick Association Football Club pada tahun 1887, hingga akhirnya mantap sebagai Manchester City pada tahun 1894.
The Cityzens sendiri berkandang di Stadion Etihad yang berada di area timur kota Manchester, setelah mereka pindah pada tahun 2003. Sebelumnya, mereka bermain di Maine Road sejak tahun 1923. Manchester City mengadopsi jersey kandang dengan warna biru langit mereka yang ikonik pada tahun 1894, di musim pertama dengan nama saat ini.
Sepanjang sejarahnya, Manchester City berhasil memenangkan banyak sekali gelar, terutama dalam beberapa musim terakhir, antara lain:
- First Division / Premier League (8): 1936–37, 1967–68, 2011–12, 2013–14, 2017–18, 2018–19, 2020–21, 2021–22
- Second Division / Championship (7): 1898–99, 1902–03, 1909–10, 1927–28, 1946–47, 1965–66, 2001–02
- FA Cup (6): 1903–04, 1933–34, 1955–56, 1968–69, 2010–11, 2018–19
- Football League Cup / EFL Cup (8): 1969–70, 1975–76, 2013–14, 2015–16, 2017–18, 2018–19, 2019–20, 2020–21
- FA Charity Shield / FA Community Shield (6): 1937, 1968, 1972, 2012, 2018, 2019
Sejarah Warna Manchester City
Warna jersey kandang dari Manchester City adalah biru langit dan putih dengan warna jersey tandang tradisional antara merah marun atau (dari tahun 1960-an) merah dan hitam; namun, dalam beberapa tahun terakhir, beberapa warna lain telah digunakan. Asal usul dari warna kandangnya sendiri sebenarnya masih tidak jelas, tetapi terdapat bukti bahwa The Cityzens telah mengenakan warna biru sejak tahun 1892 atau bahkan lebih awal.
Sebuah buklet berjudul Famous Football Clubs – Manchester City yang diterbitkan pada tahun 1940-an menunjukkan bahwa St. Marks (West Gorton) awalnya bermain dengan warna merah dan hitam, dan laporan yang berasal dari tahun 1884 menggambarkan tim ini pernah mengenakan jersey berwarna hitam dengan salib putih, yang menunjukkan asal-usul klub sebagai bagian dari gereja.
Penggunaan warna tandang merah dan hitam yang jarang tetapi cukup berulang berasal dari keyakinan mantan asisten manajer Manchester City, yaitu Malcolm Allison. Dia mengatakan bahwa mengadopsi warna merah dan hitam, seperti AC Milan, dapat menginspirasi Manchester City menuju kejayaan. Teori Allison ternyata berhasil, di mana The Cityzens berhasil memenangkan FA Cup 1968-69, League Cup 1969-70, dan UEFA Cup Winners’ Cup 1970 dengan jersey tandang garis merah dan hitam sebagai lawan dari jersey kandang klub berwarna biru langit.
Sejarah Logo Manchester City dari Masa ke Masa
Sejarah logo Manchester City harus ditarik lebih jauh dari yang dikira oleh kebanyakan orang. Logo Manchester City yang pertama, yang saat itu masih bernama St. Marks (West Gorton), dibuat pada tahun 1880, lebih dari 143 tahun yang lalu pada saat penulisan. Meski didirikan di salah satu distrik termiskin di Manchester, yaitu Gorton Barat, The Cityzens telah berkembang menjadi salah satu tim terpopuler di Liga Inggris.
Baca Juga: Daftar Pemain Manchester City pada Musim 2022/2023
Awal sejarah logo Manchester City dimulai dengan diperkenalkannya desain hitam putih sederhana pada tahun 1880, yang dibuat bahkan sebelum mereka menggunakan warna kandang resmi biru langit dan putih. Berikut ini adalah sejarah logo Manchester City dari masa ke masa dengan lengkap.
1. 1880 – 1887
Logo awal yang digunakan oleh Manchester City sebenarnya sangat sederhana. Logo ini menampilkan bentuk salib putih dengan latar belakang hitam dengan tulisan St. Mark’s di bagian atas dan West Gorton di bagian bawah. Salib sendiri adalah simbol tradisional kekristenan di Inggris pada saat itu, yang mewakili keselamatan dan pengorbanan. Sementara untuk St. Mark’s sendiri adalah nama gereja di mana Manchester City didirikan dan West Gorton adalah nama area di mana gereja St. Mark’s berada.
Patte salib yang digunakan dalam logo ini berasal dari Yunani, dan sangat populer selama era Victoria. Bahkan, Patte salib tersebut secara teratur digunakan untuk mewakili kebajikan kesatria seperti keberanian, kehormatan, dan kesetiaan. Salib ini didasarkan pada beberapa dekorasi yang digunakan untuk gereja St. Mark, ikon penting dari sejarah Manchester City.
Logo pertama dari Manchester City ini menunjukkan hubungan yang kuat antara klub sepak bola tersebut dan gereja. Meskipun telah diganti pada tahun-tahun berikutnya, tetapi logo ini, terutama bagian salibnya, tidak akan pernah dilupakan dari sejarah Manchester City.
Baca Juga: Sejarah Manchester City di Liga Inggris
2. 1887 – 1894
Logo klub Manchester City mengalami pergantian nama untuk yang pertama kalinya pada tahun 1887; dari St. Mark’s (West Gorton) menjadi Ardwick Association F.C. Akibat pergantian nama tersebut, klub juga harus mengganti logonya.
Ardwick Association F.C. sendiri memiliki logo yang cukup sederhana, dengan hanya bentuk perisai berwarna putih dan ungu, di mana ada empat bagian yang masing-masing bagian tersebut terdapat huruf A, A, F, dan C, yang merupakan singkatan dari Ardwick Association F.C.
3. 1894 – 1960
Setelah berganti nama menjadi Manchester City, akhirnya logo yang memiliki kemiripan dengan logo yang kita kenal sekarang pertama kali muncul. Logo ini memiliki desain yang lebih kompleks dan sangat rinci. Logo klub satu ini juga cukup unik karena memiliki unsur dari lambang kota Manchester dengan menggunakan kapal laut dan dua hewan disisinya serta kumpulan lebah di bola dunia di bagian atas.
Manchester City menggunakan logo ini untuk waktu yang signifikan, yaitu hingga tahun 1960, dan bahkan desain kapal lautnya masih digunakan hingga saat ini.
4. 1960 – 1970
Manchester City, sebagai klub sepak bola bernama Manchester City, sendiri pertama kali mengganti logonya pada tahun 1960. Desain dari logo ini hampir mirip dengan desain logo Manchester City yang kita kenal sekarang, tetapi memiliki sedikit perbedaan dari segi warna dan latarnya. Lambang perisai dengan kapal dan layar yang menjadi penunjuk aktivitas di kanal Manchester yang ramai dari logo sebelumnya tetap ada, tetapi dikelilingi oleh lingkaran biru tambahan yang berisi nama tim dalam huruf hitam.
5. 1970 – 1972
Pada tahun 1970-an awal, variasi dari logo Manchester City ini sedikit diperbarui untuk mengikuti palet warna yang berbeda. Polanya pun lebih disempurnakan, dan spasi dari huruf yang ada diperbarui untuk menciptakan gambar yang lebih seimbang.
Baca Juga: Sejarah Manchester City di Liga Champions serta Statistik Klub
6. 1972 – 1976
Pada tahun 1972, versi baru dari logo sebelumnya yang sudah disederhanakan pun muncul, di mana klub menggantikan bagian bawah perisai dengan mawar merah Lancashire. Pewarnaan lambang pun berubah lagi, di mana mereka menempatkan perisai pada latar belakang biru muda dengan huruf hitam tebal di tepi putih.
7. 1976 – 1997
Selama tahun 1976 hingga tahun 1997, corak logo Manchester City lebih diperkaya dan diperbarui. Bagian perisainya memperoleh gradasi warna putih dan biru yang baru, menambah kedalaman dan volume pada logo ini. Selain itu, latar belakang lingkarannya juga dibuat lebih cerah secara signifikan.
8. 1997 – 2016
Pada akhir 1990-an, Manchester City memperbarui logonya yang berbentuk bulat dan mulai menggunakan desain yang benar-benar baru dengan elang emas dengan warna utama yang khas dari Manchester City, yaitu biru langit dan putih. Versi logo ini sekali lagi memperkenalkan perisai dengan tiga garis berwarna, tetapi kali ini coraknya menggunakan warna tim yang baru.
Baca Juga: 10 Legenda Manchester City Sepanjang Masa
Dalam logo ini, Manchester City menggunakan rangkaian tiga bintang berujung lima berwarna emas untuk mewakili total gelar Liga dan Piala yang telah dimenangkan. Moto klub dalam bahasa Latin, yaitu “Superbia in Proelio”, juga muncul di bawah perisai dalam spanduk bergaya skrip standar. Moto tersebut jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia dapat menjadi “kebanggaan dalam pertempuran.”
Di lambang ini juga terdapat tiga bintang di bagian atas logo. Banyak yang mengira kalau bintang tersebut merujuk pada jumlah trofi Premier League Manchester City. Namun, Man City sudah memenangkan 4 gelar Premier League saat itu, sehingga tiga bintang di bagian atas tidak merujuk pada sejarah atau fakta historis namun hanya sebagai dekorasi.
9. 2016 – Sekarang
Saat ini, logo Manchester City kembali ke versi bulat yang sederhana. Desain ini dibangun di atas lambang Manchester City sebelumnya, mengembalikan lencana berbentuk bulat, dan mawar merah pun dikembalikan ke dalam desainnya. Kapal laut tentu saja masih merupakan komponen penting dalam desainnya, dan tanggal “1894” juga muncul di desain.
Baca Juga: Daftar Jumlah Trofi Manchester City hingga Musim 2022/23
Desain logo Manchester City yang paling baru ini menggunakan warna resmi tim sebagai warna utamanya, yaitu biru langit dan putih. Namun, nuansa emas dan merah juga terlihat, di samping warna biru tua yang lebih pekat.
Ternyata sejarah logo Manchester City panjang sekali, ya? Nah, apakah kamu penasaran dengan bagaimana performa The Cityzens? Yuk, langsung saja nonton Premier League dengan membeli Receiver Nex Parabola!
Nex Parabola merupakan salah satu platform yang menayangkan seluruh pertandingan Premier League dengan lengkap. Selain itu, kami juga menayangkan berbagai kompetisi lainnya seperti UEFA Champions League, UEFA Europa League, hingga BRI Liga 1.
Selain itu, pasti kamu sudah tidak sabar kan menantikan gelaran Piala Dunia U-20 2023 yang akan dimulai pada bulan Mei nanti? Yuk beli Paket World Cup U-20 dari Nex Parabola sekarang juga untuk menyaksikan perjuangan gelaran Piala Dunia U-20 2023 secara live!
Kunjungi official online store kami di Bukalapak, Shopee, Tokopedia, Lazada, atau TikTok Shop untuk mendapatkan receiver dan paket langganan Nex Parabola sekarang juga!